Tanjung Selor I www.pta-kaltara.go.id

Pada hari Senin tanggal 27 Februari 2023 Pengadilan Tinggi Agama Kalimantan Utara melakukan Pengawasan Reguler pada Pengadilan Agama Tanjung Selor. Tim Hakim Tinggi Pengawas Daerah Pengadilan Tinggi Agama Kalimantan Utara dipimpin oleh Ibu Dra. Hj. Lulu’ Rodiyah, M.H., serta Anggota Tim sebanyak 3 (tiga) orang yaitu Hakim Tinggi PTA Kalimantan Utara, Bapak Drs. Ali Wafa, M.H., Panitera Pengganti Bapak Drs. Nasa’i dan Kepala Sub Bagian Tata Usaha dan Rumah Tangga Bapak Pentaedi Surjono, S.H., M.H. Kegiatan Pengawasan tersebut dilaksanakan selama 2 (dua) hari terhitung mulai tanggal 27 s.d. 28 Februari 2023.

Kedatangan Tim Hatibinwasda PTA Kalimantan Utara dalam rangka melakukan Pengawasan Reguler meliputi Pengawasan Manajemen Peradilan, Administrasi Perkara, Administrasi Persidangan, Administrasi Umum dan Kinerja Pelayanan Publik pada Pengadilan Agama Tanjung Selor Kelas I B. Dalam Pengawasan Reguler juga dilakukan wawancara terhadap para pihak pencari keadilan yang menanyakan tentang tingkat kepuasan pelayanan publik serta ketersediaan sarana dan prasarana, pemeriksaan berkas putusan dan pemeriksaan terhadap tingkat kedisiplinan Hakim dan Pegawai Pengadilan Agama Tanjung Selor Kelas I B.

Setelah kegiatan pengawasan reguler diadakan ekpose hasil pengawasan, dimana kegiatan pengawasan ini disampaikan beberapa point perbaikan yang akan ditindaklanjuti dengan waktu selama 1 (satu) bulan sesuai dengan Kontrak Kinerja yang di tanda tangani oleh Ketua, Panitera dan juga Sekretaris Pengadilan Agama Tanjung Selor. Semoga dengan adanya kegiatan pembinaan reguler ini dari Tim Pengawasan Pengadilan Tinggi Agama Kalimantan Utara, diharapkan seluruh aparatur Pengadilan Agama Tanjung Selor lebih meningkatkan kinerjanya dan memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat pencari keadilan.